Pemilik Dadi Bali Adventures I Wayan Sudadi Antara menjelaskan bahwa tujuan utama dirinya membuka usaha itu agar dapat membangkitkan perekonomian desa, serta memberikan lapangan pekerjaan kepada masyarakat sekitar.
“Dan itu terbukti, 80 persen karyawan di sini adalah warga lokal. Dengan hadirnya Dadi Bali Adventures yang memperkenalkan alam pedesaan kepada para petualang sekaligus membangkitkan perekonomian Desa serta dapat mensejahterakan masyarakatnya,” ucap Wayan Sudadi.
Sementara, Dandim 1616/Gianyar Letkol Inf Eka Wira Dharmawan menyambut baik hadirnya wisata alam ATV Dadi Bali Adventures sekaligus memberikan ucapan selamat.
“Semoga ke depannya bertambah lebih maju dan sukses selalu,” tandas King of Sparko.